Jumat, 23 November 2012

Just Share

Ah, tak pantas rasanya selalu mengeluh, jika setiap hari, begitu banyak limpahan karunia yang Ia berikan pada kita..

Sedikit bercerita tentang hariku tadi..
Jadi PJS pagi itu memang melelahkan... Banyak masalah, banyak pasien, banyak pendingan, dll, semua campur jadi satulah ya.. Saat itu aku mau shalat Dzuhur.. Kalau seperti ini kerasa banget kalau shalat itu memang rehatnya orang beriman.. Charger ruhiyah rutin minimal 5 kali sehari.. Benarlah saat Rasul berucap pada Bilal, "Arihnaa bish shalah... ".. Istirahatkan kami dengan shalat wahai Bilal... :) Karena memang rehat yang sesungguhnya hanya ketika diri menginjakkan kakinya di surgaNya kelak.

Karena ternyata tempat yang bisa dipakai untuk shalat di farmasi sedang tidak bisa dipakai, akhirnya aku menuju ke Basement 1, menuju mushala. Saat aku tiba di mushala, di depan pintu mushala ada seorang anak laki-laki kecil, berusia sekitar 2 tahun.. Ia sedang menangis saat itu... Baby sitternya sedang berusaha menenangkannya, sambil berkata, "Abang disini dulu, bunda lagi shalat..". Baby sitternya mennggendong adik si bocah itu juga.. Bocah lelaki itu masih saja menangis, mau menyusul bundanya... Baby sitternya sampai harus bersusah payah menenangkannya.. 

Kupandangi bocah itu.. Bocah tampan.. hehe..
Kuajaklah ia berbicara..
"Kenapa sayang?,kok nangis?"
"Bundanya lagi shalat dulu ya shalih... Abang tunggu disini dulu..."
Ia mulai memandangiku.. Mulai berhenti juga tangisnya..
Alhamdulillaah...
Lalu ia terduduk di lantai, dan mengajakku berbicara..
"Euh... euh... acii", sambil menunjuk sepatunya..
Meskipun aku ga ngerti, tapi.. sok tau dikit gpp lah ya.. hehe
"Oh, sepatunya abang bagus ya!"
"Eh, namanya siapa?", sambil aku menoleh pada baby sitternya..
Dan dijawab oleh baby sitternya, "Affan, Mbak.."
"Wah.. Abang Affan ya? Abang lagi nunggu bunda shalat ya? sini sama tante dulu ya.. "
Dan akhirnya aku menemani sebentar si Abang Affan itu untuk bermain sembari menanti bundanya.
Setelah ia tidak lagi menangis, kutinggalkan ia untuk segera shalat.

Tidak lama sih waktuku bersamanya.. Namun, cukup untuk mengobati dan merefresh kembali diri yang hampir di titik jenuh.. Hehe... Little angel! As always.. :)
Setelah shalat, tambah lagi suntikan cintaNya..

Hm.. Fabiayyi aalaa irabbikumaa tukadzdzibaan..

Yap! Terkadang ingin sekali mengeluh, mempertanyakan mengapa seperti ini atau itu, melihat yang lain begitu wah, atau apapunlah itu... Hingga tak sadar kita memupus kepekaan syukur kita pada Allah..
Padahal, setiap hari, kita bisa menangkap cinta dan nikmat yang bertaburan di sekeliling kita.. Jika kita mau..

-Bersegeralah, karena waktu takkan menantimu-
-Bergeraklah, karena diam berarti kematian- 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat Datang di Alam Pejuang

Kehidupan yang dimaknai dengan kontribusi
Kehidupan yang diwarnai dengan amal nyata
Karena kita,, dilahirkan untuk menjadi Pengukir Sejarah

About Me

Foto saya
Seorang sanguinis, yang lebih menyukai menumpahkan segala sesuatunya melalui tulisan. Karena dengan menulis, membuatnya merasakan kebebasan dan petualangan. Mencoba menata diri untuk menjadi pribadi yang bermanfaat dan lebih mencintai Rabbnya dari waktu ke waktu..