Jumat, 02 Januari 2015

JODOH Hari 65

�� Faidah Hadits ke 66 ��

الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين، أما بعد.
قال رسول الله صلى الله عليه وسلم :

��لاَ يُقِيْمُ الرَّجُلُ الرَّجُلَ مِنْ مَجْلِسِهِ ثُمَّ يَجْلِسُ فِيْهِ وَ لَكِنْ تَفَسَّحُوْا أَوْ تَوَسَّعُوا ��

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda :
"Janganlah seseorang menyuruh orang lain untuk berdiri dari tempat duduknya kemudian duduk di tempatnya, akan tetapi berlapang-lapangkah dalam majlis"
HR. Muslim.

��Penjelasan hadits=

��Dalam hadits ini dijelaskan salah satu adab dalam bermajlis, yaitu ketika seorang muslim akan mendatangi suatu majlis dan ikut berkumpul dengan saudara-saudarnya namun tempat dalam majlis tersebut tidak cukup baginya, maka janganlah ia menyuruh saudaranya yang sedang duduk dalam majlis tersebut untuk berdiri supaya ia segera duduk di tempat duduk saudarnya, akan tetapi hendaklah ia meminta agar tempat di majlis tersebut dilonggarkan / dilapangkan sehingga ada tempat yang cukup baginya untuk duduk tanpa harus mengambil hak tempat duduk saudaranya.

��Karena apabila ia mengambil hak saudaranya tersebut, bisa jadi timbul persengketaan atau rasa kebencian yang mana Islam sangat tidak menyukainya, karena itulah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam melarang hal tersebut , dan larangan ini bermakna haramnya perbuatan tersebut.

��Namun islam telah mengajarkan cara yang benar yaitu dengan memperlapang majlisnya, sebagaimana dalam firman Allah surat Al mujadalah ayat 11 :
يا أيها الذين آمنوا إذا قيل لكم تفسحوا في المجالس فافسحوا يفسح الله لكم
"Wahai orang-orang yang beriman, apabila kalian diminta berlapang-lapang dalam bermajlis maka berlapang-lapanglah, niscaya Allah akan melapangkan bagi kalian".

��Inilah salah satu adab islami dalam menjaga rasa kasih sayang dan kedamian sesama muslim.

��Semoga Allah menambah erat persaudaraan di antara kita sesama muslim dan memudahkan kita dalam menjaga adab-adab yang diajarkan oleh Rasul-Nya shallallahu 'alaihi wa sallam .

Wallahu ta'ala a'lam

سبحانك اللهم وبحمدك أشهد أن لا إله إلا أنت أستغفرك وأتوب إليك
وصلى الله على نبينا محمد وعلى آله وصحبه أجمعين

��Akhmad Fahrisan - Mahasiswa UIM semester akhir Fakultas Hadist
��@Program Jodoh

-Bersegeralah, karena waktu takkan menantimu-
-Bergeraklah, karena diam berarti kematian-

2 komentar:

  1. السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
    Afwan Ini Faidah Hadits ke66 yah bukan ke 65. Bisa ana minta yg ke 65
    Wali-wali Allah adalah orang-orang yang apabila dilihat ... (Hadits Hasan Athobroni)
    Sukron Baarakallaahufiik

    BalasHapus
  2. Wa'alaikumussalaam..
    Iya ternyata, akh.. Ini faidah hadits no 66. Tampaknya saya ngeposting dua kali hadits 66. Saya cari dulu catatannya ya. Jazakallaahu khairan sudah diingatkan.

    BalasHapus

Selamat Datang di Alam Pejuang

Kehidupan yang dimaknai dengan kontribusi
Kehidupan yang diwarnai dengan amal nyata
Karena kita,, dilahirkan untuk menjadi Pengukir Sejarah

Blog Archive

About Me

Foto saya
Seorang sanguinis, yang lebih menyukai menumpahkan segala sesuatunya melalui tulisan. Karena dengan menulis, membuatnya merasakan kebebasan dan petualangan. Mencoba menata diri untuk menjadi pribadi yang bermanfaat dan lebih mencintai Rabbnya dari waktu ke waktu..